Informasi

0 komentar
Pendidikan Karakter Siswa SMA/SMK Se Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2022
blog

 

Yogyakarta(28/7/2022)-Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta melalui Bidang Pendidikan Menengah melaksanakan kegiatan Pendidikan Karakter Siswa SMA/SMK Se Daerah Istimewa Yogyakarta (Bela Negara, Kepemimpinan dan Wawasan Kebangsaan) Tahun 2022. Kegiatan yang melibatkan siswa SMA dan SMK di Wilayah DIY ini dilaksanakan selama 8 (delapan) hari pada tanggal 22 sampai dengan 28 Juli 2022. Kegiatan yang berfokus pada pendidikan karakter ini diselenggarakan dengan bekerjasama dengan berbagai pihak seperti Batalyon 403, BPRSR, AMIKOM, UNY, Elfira Manajemen, Fakultas Psikologi UGM serta beberapa tenaga Ahli yang berkompeten sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Kegiatan ini dilaksanakan di kawasan Kaliurang khususnya di Hotel Villa Taman Eden 1. Sebanyak 75 Siswa SMA/SMK yang sudah dikirim oleh sekolah menjalani pendidikan karakter dengan pengawasan serta pendidikan yang ketat. Meraka dididik untuk penguatan tentang wawasan kebangsaan, cinta tanah air, kedisiplinan dan karakter. Rencananya kegiatan ini akan dilanjutkan dengan Angkatan ke-2 dengan jumlah peserta 75 siswa dan akan dilaksanakan di Hotel Villa Taman Eden 2. Pada angkatan selanjutnya juga fokus materi masih kepada pendidikan karakter.

Diharapkan setelah mendapat pendidikan karakter tersebut siswa menjadi lebih paham mengenai bela negara, kepemimpinan dan wawasan kebangsaan, sehingga mereka bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari baik di sekolah, di rumah atau di masyarakat.

 

                                                         




0 Komentar

Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!

INFORMASI TERKAIT

Kirim pertanyaan, saran, dan masukan anda kepada kami