Kegiatan

0 komentar
Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga DIY Berlangsung Khidmat
blog

Yogyakarta, 1 Oktober 2024 – Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) DIY menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di halaman kantor. Upacara tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh seluruh pegawai dinas, dan UPT yang berada di bawah Disdikpora DIY.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga DIY, Dr. Didik Wardaya, S.E., M.Pd., bertindak sebagai inspektur upacara. Upacara dimulai tepat pukul 07.30 WIB diawalai dengan pembacaan Pancasila oleh Inspektur Upacara dan dilanjutkan dengan Pembacaan Ikrar Kesetiaan kepada Pancasila oleh petugas menjadi salah satu rangkaian penting dalam upacara ini. Ikrar tersebut memperkuat komitmen bersama seluruh peserta untuk terus mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di bidang pendidikan dan kepemudaan.

"Dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur Ideologi Pancasila, Bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya NKRI. Maka dihadapan Tuhan Yang Maha Esa, dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Bangsa Indonesia membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI”

 




0 Komentar

Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!

Kirim pertanyaan, saran, dan masukan anda kepada kami